17 APRIL 1960

Ampelgading - Pemalang 52364, INA

13 April 2019

Cara Menetaskan Telur


Jika anda memiliki usaha budidaya ternak ayam petelur, dan belum paham cara menetaskan telur. Bisa menyimak posting artikel tentang cara menetaskan telur, sebelum itu anda harus memahamii syarat pemilihan  telur tetas adalah sebagai berikut :
  • Bertunas yaitu telur yang berasal dari induk yang dikawini oleh pejantan.
  • Telur masih baru yaitu tidak berbenjol dan retak.
  • Bentuk telur normal, hindari bentuk yang terlalu bulat, bentuk yang lonjong, atau bentuk yang tidak beraturan
Cara menetaskan telur ada dua cara yaitu dengan menggunakan mesin telur atau dengan di erami oleh induknya.


Bila anda menggunakan mesin tetas ada beberapa hal yang perlu saudara lakukan, diantaranya :
  • Telur yang sudah dipilih disusun dalam rak dengan hati-hati agar tidak terjadi keretakan atau pecah.
  • Kebersihan alat penetas harus di jaga.
  • Telur tetas yang terpilih perlu diberi tanda pada sisi yang berlainan, hal ini untuk memudahkan dalam pengaturan pemutaran/membalik.
  • Pemutaran telur tetas sebaiknya minimal 3 kali dalam waktu 24 jam secara teratur, pemutaran ini berguna untuk menghindari penempelan calon bakal mahluk hidup pada kerabang telur.
  • Bila telur menetas, hasil pecehannya (kerabang) sebaiknya cepat diangkat dari tempat penetasan, hal ini untuk mencegah berkembangnya kuman, sedangakan anak ayam/itik yang baru menetas di biarkan dalam alat penetas sampai dengan 6 jam keadaan ini agar anak ayam kering.

Demikian  postingan cara menetaskan telur semoga menambah ilmu dan membantu proses budidaya.


Sumber : Majalah Krida. Edisi 67
< >

Tidak ada komentar:
Write Komentar

Hey, we've just launched a new custom color Blogger template. You'll like it - fandi_firmansyh
Join Our Newsletter