Kebanyakan orang terlebih lagi wanita sangat memperhatikan kondisi wajah apakah berminyak, kulit kusam dan juga berjerawat. Kondisi tersebut akibat dari produksi minyak berlebih sehingga berdampak sulit saat menempel make up pada wajah, hal ini disebabkan adanya beberapa hal dan salah satunya makanan yang dikonsumsi. Untuk anda jika ingin mengurangi minyak berlebih pada wajah tentunya harus mengurangi makanan yang dapat membuat produksi minyak menjadi berlebih. Berikut beberapa makanan pemicu kulit berminyak.
yang pertama :
Gula
Tentu gula sudah menjadi kebutuhan sehari-hari, namun perlu anda ketahui makanan yang mengandung kadar gula tinggi menjadi pemicu kulit anda berminyak. Maka dari itu kurangi penggunaan gula dan menggantinya dengan buah-buahan.
Daging Berlemak
Jenis daging yang berlemak akan menambah produksi minyak pada permukaan wajah anda sehingga akan menambah parah kondisi kulit pada permukaan wajah anda. Kurangi mengkonsumsi dengan tidak memakan bagian lemak pada daging, jika tidak secara langsung maka cukup hindari terlebih dahulu makanan daging.
Produk Susu
Berbagai macam produk olahan susu sapi juga menjadi pemicu munculnya minyak pada permukaan kulit anda. Contoh saja es krim, yogurt dan juga keju. Kurangi jenis makan tersebut untuk mendapatkan wajah tanpa minyak.
Garam
Makanan yang kandungan garamnya tinggi juga menjadi penyebab bagi kulit anda berminyak. Maka dari itu hindari makanan yang mengandung lebih unsur garam seperti keripik kentang, ikan asin, serta fast food dan berbagai jenis makanan dengan kadar garamnya tinggi. Jenis natrium juga dapat menjadi pemicu peradangan.
Tepung Terigu
Tepung terigu tentu sudah kita kenal dengan baik sebagai bahan baku pembuatan makanan yang memiliki rasa yang enak, namun jika anda ingin kulit anda terbebas dari minyak maka lebih baik dikurangi penggunaannya dalam campuran makanan.
Sumber :
http://vevnews.blogspot.co.id/2015/11/hindari-makanan-penyebab-kulit-makin.html
<
>
Tidak ada komentar:
Write Komentar